Koefisien Restitusi

Konsep Dasar

KOEFISIEN RESTITUSI

Pada tumbukan antara dua benda, dikenal istilah koefisien restitusi (e), yaitu:

\(e = \dfrac {v_B' - v_A'}{v_A - v_B}\)

 

Nilai koefisien restitusi \(0 \leq e \leq 1\) yang besarnya tergantung dari jenis tumbukan.

 

A. Tumbukan lenting sempurna

\(e = 1\)

Total energi kedua benda sebelum tumbukan sama dengan total energi kedua benda sesudah tumbukan. Artinya tidak ada kehilangan energi saat terjadi tumbukan.

 

 

B. Tumbukan lenting sebagian

\(e = 0 < e < 1\)

Total energi kedua benda sesudah tumbukan lebih kecil daripada total energi kedua benda sebelum tumbukan. Artinya ada kehilangan energi saat terjadi tumbukan.

 

 

C. Tumbukan tidak lenting sama sekali

\(e = 0\)

\(v_A' = v_B'\) (setelah tumbukan kedua benda menempel)

Total energi kedua benda sesudah tumbukan lebih kecil daripada total energi kedua benda sebelum tumbukan. Artinya ada kehilangan energi saat terjadi tumbukan.

(Next Lesson) Latihan Soal
Kembali ke Koefisien Restitusi