Pembahasan Soal 1

Soal

Soal 01

Perhatikan reaksi di bawah ini:

(1)   \(\ce{HNO3 (aq) -> H+ (aq) + NO3- (aq)}\)

(2)   \(\ce{HBr (aq) + NaOH -> NaBr (aq) + H2O (l)}\)

(3)   \(\ce{KOH (aq) -> K+ (aq) + OH- (aq)}\)

(4)   \(\ce{NH3 (g) + HCl -> NH4Cl (aq)}\)

 

Reaksi asam-basa yang sesuai dengan teori Arrhenius adalah ...

(A)   (1), (2) dan (3)

(B)   (1) dan (3)

(C)   (2) dan (4)

(D)   hanya (4)

(E)   semua benar


Soal 02

Perhatikan reaksi di bawah ini:

 

\(\ce{CH3COOH (aq) + NH3(g) <=> CH3COO-(aq) + NH4+ (aq)}\)

 

(1)   \(\ce{CH3COOH}\) merupakan basa

(2)   \(\ce{CH3COO-}\) merupakan basa konjugasi

(3)   \(\ce{NH3}\) merupakan asam

(4)   \(\ce{NH4+}\) merupakan asam konjugasi

 

Pernyataan yang sesuai dengan teori asam-basa Bronsted-Lowry adalah ...

(A)   (1), (2) dan (3)

(B)   (1) dan (3)

(C)   (2) dan (4)

(D)   hanya (4)

(E)   semua benar


Soal 03

Perhatikan reaksi berikut:

 

\(\ce{NH3 (g) + HCl (aq) -> NH4Cl(aq)}\)

 

Pernyataan yang sesuai dengan teori asam-basa Lewis adalah ...

(A)   \(\ce{NH3}\) merupakan basa menerima pasangan elektron

(B)   \(\ce{HCl}\) disebut asam karena menerima pasangan elektron

(C)   \(\ce{HCl}\) disebut asam karena mendonorkan pasangan elektron

(D)   \(\ce{NH4Cl}\) menerima pasangan elektron

(E)   \(\ce{NH4Cl}\) mendonorkan pasangan elektron


Soal 04

Zat amfoter adalah zat yang dapat menjadi asam dan basa. Contohnya \(\ce{H2O}\).

Reaksi yang menunjukkan \(\ce{H2O}\) sebagai asam adalah ...

(A)   \(\ce{HI (aq) + H2O (l) -> I- (aq) + H3O+ (aq)}\)

(B)   \(\ce{H2SO4 (aq) + 2 H2O (l) -> 2 H3O+ (aq) + SO4^{2-} (aq)}\)

(C)   \(\ce{CO3^{2-} (aq) + H2O (l) -> HCO3- (aq) + OH- (aq)}\)

(D)   \(\ce{NH3 (aq) + H2O (l) -> NH2 (aq) + H3O+ (aq)}\)

(E)   \(\ce{Al(OH)3 (aq) + H2O (l) -> Al^{3+} (aq) + 3 OH- (aq)}\)


Soal 05

Suatu larutan dalam air mengandung 0,002 M ion \(\ce{H+}\). Konsentrasi ion \(\ce{OH-}\) adalah ...

(A)   \(2 \:.\: 10^{-11} \text{ M}\)

(B)   \(2 \:.\: 10^{-12} \text{ M}\)

(C)   \(2 \:.\: 10^{-13} \text{ M}\)

(D)   \(5 \:.\: 10^{-11} \text{ M}\)

(E)   \(5 \:.\: 10^{-12} \text{ M}\)


Soal 06

Suatu larutan memiliki konsentrasi \(\ce{OH-}\) sebesar 0,05 M. Jika nilai \(\text{Kw} = 10^{-13}\), pH larutan adalah ...

(A)   \(11 + \log 5\)

(B)   \(11 - \log 5\)

(C)   \(12 + \log 2\)

(D)   \(12 - \log 2\)

(E)   \(12 - \log 5\)


Soal 07

Hasil uji pada suatu larutan dengan menggunakan beberapa indikator, didapat hasil sebagai berikut:

Nama Indikator Rentang pH Rentang Warna Hasil Uji Warna
Metil orange 3,1 − 4,4 Merah − Kuning Kuning
Metil merah 4,4 − 6,2 Merah − Kuning Kuning
Bromtimol biru 6,0 − 7,6 Kuning − Biru Hijau
Fenolftalein 8,3 − 10 Tak berwarna − Pink Tak berwarna

pH larutan yang mungkin adalah ...

(A)   5,8

(B)   6,1

(C)   7,2

(D)   7,8

(E)   8,2


Soal 08

Dengan konsentrasi yang sama, larutan di bawah ini yang memiliki pH paling tinggi adalah ...

(A)   \(\ce{HCl}\)

(B)   \(\ce{H2SO4}\)

(C)   \(\ce{NH3}\)

(D)   \(\ce{LiOH}\)

(E)   \(\ce{Ca(OH)2}\)


Soal 09

pH larutan asam sulfat 0,05 M adalah ...

(A)   0,1

(B)   0,2

(C)   1

(D)   2

(E)   5


Soal 10

Dalam 10 liter larutan asam asetat, terdapat 0,01 mol asam asetat murni. Jika \(\left(\text{Ka} = 10^{-5} \right) \), pH larutan asam asetat adalah ...

(A)   1

(B)   2

(C)   3

(D)   4

(E)   5


Soal 11

Diketahui asam fluorida 0,002 M di dalam air akan terionisasi 0,5%. pH larutan tersebut adalah ...

(A)   1

(B)   2

(C)   3

(D)   4

(E)   5


Soal 12

0,8 gr padatan \(\ce{NaOH}\) dilarutkan dalam 10 liter air. pH larutan natrium adalah ...

Ar Na = 23, O = 16, H = 1

(A)   \(11 + \log 2\)

(B)   \(11 - \log 2\)

(C)   \(12 + \log 2\)

(D)   \(12 + \log 3\)

(E)   \(12 - \log 3\)


Soal 13

pH larutan amonium hidroksida \(\left(\text{Kb} = 10^{-7} \right) \) dengan konsentrasi 0,9 M adalah ...

(A)   \(10 + \log 9\)

(B)   \(10 - \log 9\)

(C)   \(10 + \log 3\)

(D)   \(11 + \log 3\)

(E)   \(11 - \log 3\)


Soal 14

Larutan asam asetat \(\left(\text{Ka} = 2 \:.\: 10^{-5} \right) \) mempunyai pH yang sama dengan larutan asam klorida 0,002 M. Konsentrasi larutan asam asetat adalah ...

(A)   0,10 M

(B)   0,15 M

(C)   0,20 M

(D)   0,25 M

(E)   0,40 M


Soal 15

Sejumlah gas \(\ce{NH3}\) dialirkan ke dalam air membentuk larutan dengan konsentrasi 0,04 M. Jika larutan terionisasi 1%, nilai Kb \(\ce{NH3}\) adalah ...

(A)   \(1 \:.\: 10^{-5}\)

(B)   \(2 \:.\: 10^{-5}\)

(C)   \(1 \:.\: 10^{-6}\)

(D)   \(2 \:.\: 10^{-6}\)

(E)   \(4 \:.\: 10^{-6}\)


Soal 16

Suatu larutan asam lemah \(\left(\text{Ka} = 10^{-5} \right) \) memiliki pH = 5. Jika pH larutan ingin dijadikan 5,5, maka larutan harus diencerkan sebanyak …

(A)   2 kali

(B)   5 kali

(C)   10 kali

(D)   100 kali

(E)   200 kali


Soal 17

Suatu larutan dibuat dengan mencampurkan 200 mL asam klorat 0,4 M dengan 100 mL asam klorat 0,7 M. pH hasil pencampuran adalah ...

(A)   \(1 - \log 5\)

(B)   \(1 + \log 5\)

(C)   \(13 + \log 5\)

(D)   \(13 - \log 5\)

(E)   \(14 - \log 5\)


Soal 18

Diketahui beberapa indikator asam-basa di bawah ini:

Nama Indikator Rentang pH Rentang Warna
Metil orange 3,1 − 4,4 Merah − Kuning
Metil merah 4,4 − 6,2 Merah − Kuning
Bromtimol biru 6,0 − 7,6 Kuning − Biru
Fenol merah 6,4 − 8,0 Kuning − Merah
Fenolftalein 8,3 − 10 Tak berwarna − Pink

Indikator yang sesuai untuk kurva titrasi di bawah ini adalah ...

Rendered by QuickLaTeX.com

 

(A)   Metil orange

(B)   Metil merah

(C)   Bromtimol biru

(D)   Fenol merah

(E)   Fenolftalein


Soal 19

Perhatikan kurva titrasi di bawah ini:

Rendered by QuickLaTeX.com

 

Titrasi yang sesuai dengan kurva di atas adalah ...

(A)   Larutan asam kuat diteteskan ke dalam larutan basa kuat

(B)    Larutan basa kuat diteteskan ke dalam larutan asam kuat

(C)    Larutan asam kuat diteteskan ke dalam larutan basa lemah

(D)    Larutan basa lemah diteteskan ke dalam larutan asam lemah

(E)    Larutan basa lemah diteteskan ke dalam larutan asam kuat


Soal 20

Larutan \(\ce{HCl}\) 0,02 M digunakan sebagai peniter untuk mengukur pH larutan \(\ce{NaOH}\).

Berikut langkah-langkah percobaan yang dilakukan:

  • Mula-mula disiapkan 10 mL larutan \(\ce{NaOH}\) dalam tabung reaksi
  • Ke dalam tabung, diteteskan larutan \(\ce{HCl}\) sedikit demi sedikit
  • Perubahan warna terjadi tepat setelah diteteskan larutan \(\ce{HCl}\) sebanyak 40 tetes.

Jika 1 mL = 20 tetes, pH larutan \(\ce{NaOH}\) adalah ...

(A)   1

(B)   2

(C)   3

(D)   4

(E)   5


(Next Lesson) Pembahasan No 01
Kembali ke Pembahasan Soal 1